BULUKUMBA,MENARAINDONESIA.com-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bulukumba, Udin Hamzah diduga mengamuk saat pembentukan Panitia Pencalonan Kepala Desa (PPKD).
Hal tersebut terlihat dari postingan Facebook milik Ilham Harahap yang telah beberapa kali di bagikan.
Dalam postingan yang beredar di sejumlah grop media sosial tersebut ada 3 video yang di upload dengan masing-masing Video berdurasi 0,29 Detik, 0,30 Detik dan 0,29 Detik. Legislator PPP Bulukumba itu ditenangkan sejumlah pihak yang juga hadir dalam pemilihan panitia yang berlangsung di kantor Desa Sapanang, Senin (29/08/2022).
Informasi yang didapatkan, Udin Hamzah menolak pembentukan panitia pemilihan kepala desa lantaran panitia yang ditetapkan tidak berasal dari pihaknya.
Dimana Udin Hamza menginginkan panitia berasal dari pihaknya sebagai jalan memuluskan anaknya dalam pencalonan Pilkades serentak mendatang.
“Anggota DPRD Bulukumba mengamuk saat pembentukan panitia Pilkades karena seorang putranya mo masuk calon dan dia yang mau tentukan semua panitia Udin Hamza dari PPP,” tulis Ilham Harahap dalam postingan media sosial miliknya.
“Dlm rangka pembentukan PPKD itu adlh hak BPD dan perlu diingat bahwa BPD itu adlh wakil masyarakat di desa, jd BPD hrs mendengarkan aspirasi masyarakat. Kehadiran anggota DPRD yg dimaksud diatas menurut pribadi saya itu TDK mewakili atas nama lembaga (DPRD) tp murni sbg warga desa Sapanang. Yg post ni Vidio itu sangat jls beritanya TDK berimbang,” tulis Pemilik Akun Gempar pada kolom komentar.
Diketahui, Desa Sapanang salah satu desa dari 31 desa yang nantinya akan menggelar Pilkades serentak pada November 2022 mendatang.
Leave a Reply