Polda Metro Jaya Siapkan 31 Pos Pemantau Larangan Mudik

“Seluruh titik yang kita sudah siapkan baik pos pemantauan larangan mudik di Jabodetabek ada 31 titik, 17 titik cek point, maupun 14 pos penyekatan sudah akan mulai operasional pukul 24.00 nanti malam,” ujar Dirlantas di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (05/05/2021).

Sebagaimana diketahui, Operasi Ketupat Jaya 2021 berlangsung 12 hari pada 6-17 Mei 2021 atau bersamaan dengan larangan mudik oleh pemerintah pusat pada 6-17 Mei 2021.

Dalam apel gelar pasukan Operasi Ketupat Jaya 2021 pada 5 Mei 2021 pagi, Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono yang membacakan sambutan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyebutkan bahwa angka kasus Covid-19 pada saat ini mengalami trend kenaikan sebesar 2,03%.

Pada Idul Fitri 2020 silam juga disebutkan bahwa ada kenaikan kasus sebesar 93%. Dengan adanya larangan mudik 2021, pemerintah telah mengurangi perjalanan mudik Idul Fitri 2021 dari 81 juta orang menjadi tersisa 7% atau sekitar 17,5 juta orang.

ads

Leave a Reply