Bappeda Makassar dan BIG Tandatangani Berita Acara Serah Terima Source Code Aplikasi ‘SIKAMBING’

MAKASSAR,MENARAINDONESIA.com-Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar Bidang Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah (IPW) melaksanakan Rapat Teknis Meta Data Spasial dan Updating Aplikasi “SIKAMBING” dalam Geoportal Makassar pada hari kedua kegiatan.

Rapat ini juga menjadi momentum penandatanganan Berita Acara Serah Terima Source Code Aplikasi “SIKAMBING” dari Badan Informasi Geospasial (BIG) ke Bappeda Kota Makassar.

Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Rapat Sipakatau, Balaikota Makassar, pada Rabu (30/08/2023) ini menunjukkan komitmen Bappeda Kota Makassar untuk terus meningkatkan dan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi informasi geospasial dalam pengelolaan data dan informasi wilayah.

Rapat ini fokus pada teknis Meta Data Spasial dan pembaruan Aplikasi “SIKAMBING,” yang merupakan bagian integral dari Geoportal Makassar. Geoportal ini menjadi platform penting untuk akses dan pertukaran informasi spasial di tingkat Kota Makassar.

Penandatanganan Berita Acara Serah Terima Source Code Aplikasi “SIKAMBING” oleh tim dari Badan Informasi Geospasial (BIG) kepada Bappeda Kota Makassar menandai tahapan penting dalam pengembangan dan pemeliharaan aplikasi tersebut. Hal ini sekaligus memperkuat kerjasama antara instansi terkait dalam upaya membangun sistem informasi geospasial yang handal dan terkini.

Dengan terus berkembangnya teknologi informasi geospasial, diharapkan Geoportal Makassar dengan aplikasi “SIKAMBING” dapat memberikan kontribusi positif dalam perencanaan dan pengembangan wilayah Kota Makassar.

Leave a Reply