BULUKUMBA,MENARAINDONESIA.com-Menjelang Natal dan Tahun baru 2023 Polres Bulukumba menggelar Apel Cipta Kondisi (Cipkon) dan Patroli gabungan di sejumlah wilayah Kota Kabupaten Bulukumba.
Kegiatan Apel dan Patroli gabungan itu, dilaksanakan pada Sabtu (03/12/2022) yang melibatkan Personel gabungan dari Polres dan Polsek Ujung Bulu, Anggota Kodim 1411/Blk, Satpol-PP dan Dishub Kabupaten Bulukumba.
Apel pengecekan berlangsung di depan rujab Kapolres Bulukumba sekitar Bundaran Phinisi Bulukumba.
Apel tersebut di pimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Bulukumba, Kompol Muh Tawil yang di dampingi Kapolsek Ujung Bulu AKP Lis Mulyadi.
Kompol Muh Tawil dalam amanatnya menyampaikan agar pelaksanakan patroli secara dialogis, tetap mengedepankan sikap Humanis, Profesional, dan selalu tanggap dalam menghadapi situasi khususnya pada malam hari.
“Kegiatan patroli ini nantinya akan rutin di laksanakan oleh jajaran Polres Bulukumba bersama dengan instansi lain, dalam rangka bersama menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif Jelang natal dan tahun baru,” jelasnya.
Tawil menambahkan bahwa kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang masih beraktifitas pada malam hari.
“Tentunya, dengan kehadiran petugas berpatroli, sehingga dapat mencegah potensi terjadinya tindak kejahatan dan pelanggaran lainnya,” tambahnya.
Selesai melaksanakan apel, kegiatan dilanjutkan dengan melaksanakan patroli gabungan di sejumlah wilayah di seputaran kota Bulukumba oleh Personel gabungan TNI, Polri, Satpol-PP dan Dishub Kabupaten Bulukumba.
Kabag OPS juga mengimbau kepada seluruh masyarakat khususnya warga Bulukumba, agar senantiasa bersama menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif Jelang natal dan pergantian Tahun.
“Jadi kami berharap kepada seluruh masyarakat kabupaten Bulukumba agar mendukung dan membantu petugas, serta proaktif dalam memantau perkembangan situasi guna terciptanya situasi yang aman, nyaman serta kondusif,” pungkasnya.
Leave a Reply