Azhar Arsyad Sambangi Pasar Kalimporo, Disambut Meriah Pedagang dan Warga

BULUKUMBA,MENARAINDONESIA.com-Calon Wakil Gubernur Sulsel nomor urut 1, Azhar Arsyad, melanjutkan kampanye di Bulukumba dengan mengunjungi Pasar Kalimporo, Senin (07/10/2024).

Kehadirannya disambut meriah oleh pedagang dan warga yang memadati pasar, dengan teriakan “Nomor Satu” yang menggema sepanjang kunjungannya.

Azhar yang tiba di Bulukumba pada Minggu malam, menginap di kediaman Alkhaisar Jainar Ikrar, anggota DPRD Bulukumba terpilih dari PKB.

Kampanye pagi ini dilanjutkan dengan kunjungan ke pasar tradisional, didampingi Ketua DPC PKB Bulukumba, Pahidin, dan Alkhaisar.

Saat memasuki pasar, Azhar menyapa pedagang dengan penuh kehangatan.

“Assalamualaikum, baik-baik jeki, sehat-sehatki semua,” sapanya sembari menyalami pedagang satu per satu.

Dalam kunjungannya, Azhar membeli sejumlah barang, termasuk kue tradisional dan sarung hitam khas yang dijual oleh Ibu Sino dari Tanah Toa Kajang.

Pedagang seperti Salma, yang menjual kue-kue tradisional, menyambut hangat kedatangannya. “Selamat datang Pak di Kalimporo. Pastimi Pak nomor 1,” ujarnya dengan semangat.

Setelah menyusuri pasar, Azhar berterima kasih atas sambutan hangat dari pedagang dan masyarakat.

Ia juga menekankan pentingnya pasar tradisional sebagai simbol kebersamaan dan perputaran ekonomi di masyarakat.

“Pasar tradisional seperti ini sangat penting. Terjadi transaksi antara sesama masyarakat. Kita akan terus mendukung agar pasar tradisional tetap hidup dan perputaran ekonomi terus meningkat,” kata Azhar.

Kunjungan Azhar Arsyad ke Bulukumba akan berlangsung hingga Selasa, 8 Oktober 2024, sebagai bagian dari rangkaian kampanyenya di Sulsel.

Leave a Reply