MAKASSAR,MENARAINDONESIA.com-Usai Musyawarah Wilayah (Muswil) X Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Provinsi Sulawesi-Selatan (Sulsel), tujuh Presidium KAHMI Sulsel terpilih menggelar rapat perdana di Tanamera Coffee Pettarani, Makassar, Jumat (28/01/2022).
Rapat kali ini membahas rencana pelantikan kepengurusan Presidium KAHMI Sulsel masa bakti 2022-2027 yang akan diselenggarakan pertengahan Maret 2022.
Selain itu, rapat Presidium KAHMI Sulsel juga bersepakat menetapkan Muhammad Natsir sebagai Koordinator Presidium dan mengusulkan Muallim Hidayat sebagai Sekretaris Majelis Wilayah KAHMI Sulsel.
Dalam rapat tersebut juga berkembang pembahasan untuk mengakomodir komposisi kepengurusan yang mempertimbangkan unsur semua generasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang telah menjadi alumni saat ini.
Koordinator Presidium KAHMI Sulsel, Muhammad Natsir kepada awak media menyampaikan bahwa presidium KAHMI Sulsel saat ini sementara menginventarisasi nama-nama calon pengurus dengan berbagai pertimbangan.
“Saat ini presidium melakukan inventarisasi nama nama calon pengurus dengan mempertimbangkan dedikasi, loyalitas, kapasitas dan kesiapan waktu dalam menjalankan aktifitas roda organisasi,” jelasnya.
Natsir juga mengatakan bahwa Presidium KAHMI Sulsel saat ini akan berfokus membangun hubungan yang sinergi dengan Majelis Daerah KAHMI dan Pemerintah.
“Kedepan presidium kahmi fokus pada sinergitas dengan kahmi daerah, pemerintah dan Menempatkan kahmi sebagai support system HMI secara ideal,” sebut Muhammad Natsir, yang akrab disapa Cacci.
Untuk diketahui, rapat perdana KAHMI Sulsel tersebut lengkap dihadiri oleh tujuh Presidium terpilih, yakni Muhammad Natsir, Prof.Mustari Mustafa, Fadriati, Muhammad Fauzi, Aminuddin Syam, Ni’matullah, dan Bachtiar Manajeng.
Leave a Reply