Bupati Maros Pimpin Bimbingan Manasik Haji untuk Persiapan Jamaah

MAROS,MENARAINDONESIA.com-Bupati Maros, Dr. H.A.S Chaidir Syam S.IP, M.H, memimpin pembukaan acara Bimbingan Manasik Haji di Aula Masjid Almarkas Al Islami Maros pada hari Selasa (23/04/2024).

Dalam sambutannya, Bupati Maros menyampaikan bahwa tahun ini jumlah Calon Jamaah Haji (CJH) dari Maros mencapai 330 orang dan dijadwalkan akan berangkat pada bulan Mei mendatang.

“Jumlah calon jamaah haji tahun ini mengalami penambahan sebanyak 34 orang dibanding tahun sebelumnya. Mereka akan dikelompokkan ke dalam tiga kloter, dengan masing-masing kloter beranggotakan 100 orang,” ungkap Chaidir.

Chaidir Syam berharap melalui bimbingan teknis ini, para calon jamaah haji dapat memahami seluruh rangkaian kegiatan ibadah haji dengan baik.

“Dengan bimbingan ini, diharapkan para jamaah dapat memperoleh pemahaman mendalam mengenai persiapan dan pelaksanaan ibadah haji yang akan datang,” tambahnya.

Selain acara bimbingan teknis, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan acara Halal bi Halal yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama RI Kantor Kabupaten Maros. Hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD Kabupaten Maros, Andi Patarai Amir, Kepala Kantor Kementerian Agama Maros, DR. Muhammad, Kepala Basnaz Maros, Drs. Said Patombongi, serta beberapa unsur Forkopimda lainnya.

Acara ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kabupaten Maros dalam memberikan dukungan dan persiapan yang optimal bagi para calon jamaah haji dalam menjalani ibadah haji dengan khusyuk dan lancar.

Leave a Reply